Sekumpul waterfall

Air terjun sekumpul adalah air terjun terbesar dan paling mengagumkan di Bali. Berlokasi 18 km diselatan kota Singaraja atau 80 km dari kota Denpasar. Jika dilihat dari peta seakan sangat dekat, namun jika ditempuh secara kenyataannya dilapangan akan berbeda. Jalanan yang masih sempit menjadi kendala, namun sepadan dengan pemandangan spektakuler yang akan dijumpai.

Air Terjun Sekumpul

Di satu lokasi yang sama, selain air terjun sekumpul anda juga bisa menjumpai air terjun grombong, karena ada beberapa air terjun di lokasi yang sama maka dinamai sekumpul. Diperlukan stamina yang prima untuk melalui 300 anak tangga yang cukup curam menuju ke air terjun. Deru air yang jatuh bisa didengar dari kejauhan, air yang jernih dana lam yang asri akan menjadi kebahagiaan tersendiri.

Jalan setapak menuju air terjun Sekumpul

Percikan air terjun yang tertiup angina akan menciptakan percikan seperti air hujan, jika anda ingin mencapai dasar air terjun pastikan anda membawa pakaian ganti dan tas tahan air karena bisa dipastikan basah kuyup sebelum mencapai air terjun.

Tangga menuju air terjun Sekumpul