Banjar Hot Spring

Bali utara memiliki keunikan yang begitu mempesona untuk dikunjungi, dibatasi oleh dataran tinggi yang membentang dari puncak Mangu hingga Batukaru dan berlanjut ke bukit kursi yang diduga dulunya adalah Super volcano yang kini sudah tak aktif lagi, kini yang tertinggal adalah kaldera yang mendingin menjadi kawasan subur dengan tanah berpasir. Tak heran banyak ditemukan sumber mata air panas disekitaran lokasi tersebut, namun yang paling popular adalah sumber air panas di desa Banjar. Dengan kandungan belerang 26% dan suhu air 380 C sangat sesuai untuk proses penyembuhan berbagai keluhan kesehatan.

Kolam air panas Banjar

Terdapat tiga kolam yang dapat dipergunakan, kolam yang pertama dengan kedalaman 1,5 hingga 2 meter yang bisa dipergunakan untuk relaksasi. Kolam kedua dengan kedalaman 1 meter dipergunakan untuk berendam dan semburan air mancurnya untuk merenggangkan otot yang kaku. Kolam ketiga dengan kedalaman 1 meter dengan air mancur setinggi 2 meter sangat sesuai untuk pemijatan pada kepala dan badan untuk meredakan nyeri dan sakit kepala.

Kolam pertama Air Panas Banjar

Fasilitas lain yang tersedia di sumber mata air panas ini adalah restoran yang menyediakan makan Indonesia dan makanan sederhana lainnya. Terdapat toko yang menjual pakaian dan perlengkapan mandi, tersedia shower, toilet, ruang ganti dan locker. Pemandian air panas ini mulai buka pukul 08.30 hingga 17.30

Kolam air panas Banjar